Kamis, 16 Mei 2013

Kaya dengan Menikah

kaya setelah menikah
Kaya dengan Menikah
Kaya Dengan Menikah.

Saya sebenarnya sempat ragu dan tidak percaya dengan judul tulisan diatas tetapi setelah saya membuktikan sendiri maka saya semakin percaya dan tambah kuat keyakinan saya bahwa menikah dapat mendatangkan dan melapangkan rejeki yang melimpah bagi siapa saja.
Hal ini saya alami sendiri dan saya ceritakan sebagai motivasi bagi Anda pemuda dan pemudi yang masih ragu dan galau untuk segera menikah dengan berbagai alasan dan pertimbangan karena menunggu semuanya inggin sempurna. Sadarilah bahwa tidak ada yang sempurna didunia ini, yang ada hanyalah kita berusaha mencari yang terbaik sesuai dengan kemampuan kita.

Jika saat ini kita belum menemukan jodoh, coba kita perbaiki diri kita dulu, bisa jadi jodoh yang terbaik sudah disediakan buat kita tetapi karena kita belum memperbaiki diri maka kita tidak dijodohkan dengan yang sebanding. Inggatlah bahwa kita hidup berpasang-pasangan dan tentu saja kita punya pasangan, jika kita saat ini belum mau memperbaiki diri tentu kita tidak akan “dijodohkan” dengan jodoh yang baik yang selevel dengan jodoh kita,  atau bisa jadi calon jodoh kita telah diambil yang orang lain karena kita tidak selevel dengannya akibat tidak mau memperbaiki diri.

Saat masih bujangan dan akan menikah saya bekerja dengan gaji yang pas-pasan dan masih tinggal di sebuah rumah kontrakkan yang kecil, Sudah terbayang dimata akan masa depan saya dengan gaji seadanya ditambah dengan beban hidup semakin bertambah membuat hati sempat ragu dan berencana akan menunda menikah sambil menabung dan mempersiapkan segalanya cukup, tetapi semuanya tidak sesuai dengan rencana atau mungkin sudah diharuskan untuk segera menikah dari pada banyak dosa.

Membayangkan saat saya menikah mendekati umur 25 tahun, secara mental saya juga belum siap. Sejujurnya masalah utama saya adalah sama yaitu bagaimana saya bisa memberi nafkah yang layak kepada istri dan anak-anak saya kelak, tetapi semua itu terjawab sudah, bukan dengan menunda dan mencari alasan sampai kita benar-benar mampu secara materi  saja bila kita akan menikah tetapi yang terpenting adalah niat yang kuat untuk menyempurnakan hidup agar bernilai ibadah. Disinilah letaknya rahasia menikah, bukan saja dipermudah tetapi kita dicukupkan rejeki dan diperluas segala usaha yang kita lakukan setelah menikah dan segala kekawatiran yang menghantui kita tidak terjadi jika kita punya niat yang lurus dan kuat.

Masih teringat kata-kata sahabat dan temen yang telah dulu menikah waktu itu, bahwa kita tidak usah khawatir dengan rejeki jika kita sudah punya niat menikah karena setiap orang sudah disediakan rejeki sendiri-sendiri. Waktu terus berlalu tanpa saya sadari sudah hampir 17 tahun saat ini pernikahan saya sudah dikaruniai dua orang anak,  laki-laki dan perempuan yang sudah mulia tumbuh dewasa. Saya juga bisa membeli rumah kecil di sebuah gang meskipun tidak semewah rumah dikomplek tetapi sudah bisa kita tempati dengan layak serta mampu membiayai sekolah anak-anak. Dan terbukti sudah ucapan teman saya, meskipun saya belum mampu berbuat yang terbaik bagi keluargaku tapi aku yakin dan percaya bahwa menikah dapat memperkaya kita bukan dari segi materi saja.

Masalah ekonomi yang biasanya menjadi alasan utama untuk menunda menikah bukanlah soal  jika niat tulus kita sudah bulat, yakinlah semua akan dipermudah. Jika saat ini atau waktu dekat Anda telah punya rencana niat yang kuat untuk menikah lebih baik segera mewujudkan keingginan itu agar rejeki Anda melimpah dan untuk menghindari dosa.

Semuanya itu hanya bisa dibuktikan jika kita  punya niat yang baik, kuat serta lurus untuk segera menikah dan menjalaninya dengan sebaik-baiknya. Jika Anda tidak yakin buka Quran Anda:

“Dan kawinkanlah orang-orang yang sendirian di antara kamu, dan orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang lelaki dan perempuan yang perempuan. Jika mereka miskin, Allah akan memampukan mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Maha luas (pemberian-Nya) lagi Maha Mengetahui.” (23. Qs. An-Nur : 32).

Demikianlah motivasi kaya dengan menikah, mudah-mudahan Anda yang akan menikah segera diberi kemudahan untuk segera menikah dan yang belum menemukan pasangan segera dipertemukan dengan pasangan terbaiknya.

Terima kasih , semoga ada manfaatnya.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Tips Motivasi dan Inspirasi - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger